SokoBerita

Pendaftaran KIP Kuliah 2025 Jalur Mandiri Masih Dibuka: Ini Syarat, Jadwal, Cara Daftar, dan Besaran Bantuan

Cari tahu jadwal, syarat, dan besaran KIP Kuliah 2025 jalur Mandiri PTN/PTS. Pahami cara daftar hingga manfaat bantuan biaya pendidikan & biaya hidup.

By Pipin Lukmanul Hakim  | Sokoguru.Id
17 September 2025
<p>Ilustrasi KIP Kuliah. Simak jadwal pendaftaran KIP Kuliah 2025 jalur Mandiri, ketahui syarat dan cara daftarnya.</p>

Ilustrasi KIP Kuliah. Simak jadwal pendaftaran KIP Kuliah 2025 jalur Mandiri, ketahui syarat dan cara daftarnya.

SOKOGURU - Bagi mahasiswa yang berencana untuk mendaftar program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah 2024, terutama jalur seleksi Mandiri masih terbuka lebar.

Sementara itu, untuk jalur SNBP dan SNBT, pengumuman penerima beasiswa KIP Kuliah 2025 sudah dapat diakses melalui laman resmi KIP Kuliah Kemdiktisaintek.

Bagi calon mahasiswa yang mengikuti seleksi mandiri, dan ingin mendapatkan bantuan pendidikan ini, penting untuk memahami penjelasan berikut.

Bagi calon mahasiswa yang diterima lalui seleksi Mandiri, masih memiliki kesempatan untuk mendaftar KIP Kuliah 2025.

Batas Waktu Daftar KIP Kuliah 2025 Jalur Mandiri

Perlu diingat, periode pendaftaran KIP Kuliah 2025 akan segera berakhir, jadi pastikan tidak melewatkan kesempatan ini.

- Seleksi Mandiri PTN: Pendaftaran KIP Kuliah 2025 akan ditutup pada 30 September 2025.

- Seleksi Mandiri PTS: Pendaftaran KIP Kuliah 2025 akan ditutup pada 31 Oktober 2025.

Penting untuk diingat bahwa jadwal ini bisa berubah sewaktu-waktu. Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu menyesuaikan kebijakan masing-masing perguruan tinggi. 

Oleh karena itu, pendaftar disarankan untuk selalu memantau informasi terbaru di situs resmi https://kip-kuliah.kemdiktisaintek.go.id/ dan media sosial resmi Kemdiktisaintek.

Besaran Bantuan KIP Kuliah 2025

Bantuan yang diberikan KIP Kuliah 2025 tidak hanya mencakup biaya kuliah, tetapi juga biaya hidup bulanan. 

Besaran biaya pendidikan (Uang Kuliah Tunggal/UKT) bergantung pada akreditasi program studi yang dipilih, sesuai dengan "Pedoman Pendaftaran KIP-K 2025":

Akreditasi Unggul/A atau Internasional: Bantuan maksimal Rp8.000.000 per semester. Khusus untuk program studi Kedokteran, bantuannya bisa mencapai maksimal Rp12.000.000.

Akreditasi Baik Sekali atau B: Bantuan maksimal Rp4.000.000 per semester.

Akreditasi C: Bantuan maksimal Rp2.400.000 per semester.

Selain itu, penerima juga akan mendapatkan bantuan biaya hidup yang bervariasi antara Rp800.000 hingga Rp1.400.000 per bulan, tergantung klaster wilayah tempat kampus berada. 

Bantuan biaya hidup ini disalurkan setiap semester (per enam bulan) langsung ke rekening pribadi penerima. 

Anda bisa mengecek besaran biaya hidup untuk kota/kabupaten tujuan di laman resmi KIP Kuliah.

Syarat Pendaftaran KIP Kuliah Jalur Mandiri

KIP Kuliah memang ditujukan untuk siswa berprestasi yang berasal dari keluarga kurang mampu. 

Agar bisa mendaftar jalur mandiri, calon penerima harus sudah dinyatakan lulus seleksi masuk di perguruan tinggi yang menjadi mitra program.

Berikut adalah persyaratan utama yang harus dipenuhi:

1. Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dari tahun 2023, 2024, atau 2025 dan belum pernah menerima KIP Kuliah sebelumnya.

2. Sudah dinyatakan diterima di PTN/PTS melalui jalur seleksi mandiri. 

Perlu diingat, kampus dan program studi yang dipilih harus terakreditasi dan berada di bawah koordinasi Kemendiktisaintek. Bukti penerimaan ini wajib diunggah saat pendaftaran.

3. Berasal dari keluarga dengan keterbatasan finansial, dibuktikan dengan salah satu kondisi berikut:

- Memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP) SMA/SMK.

- Terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

- Termasuk dalam Data P3KE (Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem).

- Merupakan penerima bantuan sosial seperti PKH, BPNT, atau Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

- Berasal dari panti asuhan/panti sosial.

- Pendapatan kotor gabungan orang tua/wali tidak lebih dari Rp4.000.000 per bulan, atau pendapatan per anggota keluarga tidak lebih dari Rp750.000.

- Memiliki Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari kelurahan/desa.

4. Memiliki potensi akademik yang baik, dibuktikan dengan prestasi di sekolah atau hasil seleksi masuk kampus. 

Calon penerima juga harus memenuhi standar akademik yang ditetapkan oleh perguruan tinggi tujuan.

Cara Daftar KIP Kuliah 2025

Proses pendaftaran KIP Kuliah 2025 dilakukan secara online. Berikut adalah tahapan yang harus Anda ikuti:

1. Calon pendaftar membuat akun KIP Kuliah di laman resmi https://kip-kuliah.kemdiktisaintek.go.id/. 

2. Masukkan NIK, NISN, NPSN, dan alamat email yang aktif.

3. Sistem KIP Kuliah akan memvalidasi data yang Anda masukkan.

4. Jika validasi berhasil, Anda akan menerima nomor pendaftaran dan kode akses melalui email yang didaftarkan.

5. Gunakan nomor pendaftaran dan kode akses untuk login dan melengkapi semua informasi serta mengunggah bukti-bukti yang diperlukan sesuai jalur seleksi yang Anda pilih (SNBP/SNBT/Mandiri).

6. Bagi calon yang sudah diterima di perguruan tinggi, pihak kampus akan melakukan verifikasi data lebih lanjut sebelum mengusulkan nama Anda ke Kemdiktisaintek sebagai calon penerima KIP Kuliah.

Pastikan setiap tahapan dilakukan dengan teliti agar pendaftaran berjalan lancar. (*)