Soko Berita

Kemnaker Ingatkan Waspada Link Palsu BSU 2025, Bantuan Rp600 Ribu Hanya via Situs Resmi

Kemnaker memperingatkan masyarakat soal link palsu BSU. Bantuan Rp600 ribu hanya bisa diakses lewat situs resmi bsu.kemnaker.go.id, bukan link abal-abal.

By Deri Dahuri  | Sokoguru.Id
16 Juli 2025
<p>Kepala Biro Humas Kemnaker, Sunardi Manampiar Sinaga. (Dok.Kemnaker)</p>

Kepala Biro Humas Kemnaker, Sunardi Manampiar Sinaga. (Dok.Kemnaker)

SOKOGURU, JAKARTA – Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap tautan palsu yang mengatasnamakan program Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025. 

Peringatan ini disampaikan menyusul ditemukannya dugaan situs palsu seperti: https://layanan-bsu2.kem-naker.com/, yang diduga kuat sebagai bentuk phishing untuk mencuri data pribadi masyarakat.

“Informasi resmi BSU hanya disampaikan melalui situs bsu.kemnaker.go.id. Di luar itu, berarti palsu atau penipuan,” tegas Kepala Biro Humas Kemnaker, Sunardi Manampiar Sinaga, di Jakarta, Senin (14/7/2025).

Baca juga: Kemenkop Gandeng Kemenaker, Siap Cetak Pengelola Koperasi Desa Profesional!

BSU 2025: Rp600 Ribu Sekali Cair, Hanya Lewat Jalur Resmi

Tahun ini, pemerintah kembali menyalurkan BSU kepada pekerja dan buruh dengan upah maksimal Rp3,5 juta/bulan, sebesar Rp300 ribu per bulan untuk dua bulan (Juni–Juli). 

Bantuan dicairkan sekaligus Rp600 ribu melalui rekening aktif.

Baca juga: BRI Salurkan Bantuan Subsidi Upah 2025 ke 2,8 Juta Pekerja, Total Bantuan Capai Rp1,72 Triliun

Proses penyaluran BSU dilakukan berjenjang dan ketat, dimulai dari:

1. Verifikasi awal oleh BPJS Ketenagakerjaan
2. Validasi ulang oleh Kemnaker
3. Penyaluran dana lewat bank Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) (BRI, BNI, Mandiri, BTN) dan BSI
4. Pekerja tanpa rekening aktif tetap bisa mencairkan dana melalui Kantor Pos Indonesia.

Waspadai Modus Phishing dan Penipuan Digital

Sunardi mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya pada link atau informasi yang beredar di media sosial, grup WhatsApp, maupun pesan pribadi yang mengarahkan pada tautan mencurigakan.

“Jangan pernah memberikan data pribadi ke situs yang tidak resmi. Jika sudah terlanjur tertipu, segera laporkan ke pihak berwajib,” ujarnya.

Baca juga: Kemenaker Imbau Masyarakat Waspada Terhadap Penipuan Lowongan Kerja Digital

Ia menegaskan, tidak ada potongan satu rupiah pun dalam penyaluran BSU ini. Dana disalurkan penuh ke rekening masing-masing penerima.

Pemerintah berharap program ini bisa membantu meringankan beban ekonomi para pekerja, sekaligus meningkatkan daya beli masyarakat secara nasional.

Ciri-ciri Informasi Resmi BSU 2025:

* Domain resmi hanya: bsu.kemnaker.go.id
* Tidak meminta data sensitif melalui pesan pribadi
* Tidak menggunakan domain mencurigakan atau mirip-mirip
* Tidak meminta pembayaran apa pun untuk pencairan dana. (*)