Humaniora

Sekolah Gunung Hutan Wanadri 2024 Bentuk Pemuda Tangguh dan Cinta Tanah Air

Pj. Gubernur Jawa Barat (Jabar), Bey Machmudin, menegaskan pentingnya pendidikan berbasis bela negara untuk membentuk generasi muda yang disiplin, bertanggung jawab, dan mencintai Tanah Air. 

By Deri Dahuri  | Sokoguru.Id
18 November 2024
Penjabat Guberbur Bey Machmudin melepas peserta *Sekolah Gunung Hutan Wanadri 2024* di Gedung Sate, Bandung, Minggu (17/11).  (Ist/Pempriv Jabar)

 

PENDIDIKAN karakter melalui kegiatan alam terbuka kembali menjadi sorotan. 

 

Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Barat (Jabar), Bey Machmudin, menegaskan pentingnya pendidikan berbasis bela negara untuk membentuk generasi muda yang disiplin, bertanggung jawab, dan mencintai Tanah Air. 

 

Hal ini disampaikan Bey saat melepas peserta *Sekolah Gunung Hutan Wanadri 2024* di Gedung Sate, Bandung, Minggu (17/11).  

 

Baca juga: Bio Farma dan Wanadri Tanam Ribuan Pohon Mangrove di Pantai Pondok Bali, Subang

 

“Kegiatan ini memadukan pendidikan, penjelajahan, kemanusiaan, dan lingkungan hidup, yang tidak hanya mengasah kemampuan fisik tetapi juga membentuk karakter generasi muda yang siap membela dan memajukan bangsa,” ujar Bey dalam sambutannya.  

 

Pendidikan Karakter di Alam Terbuka

 

Sekolah Gunung Hutan Wanadri 2024 melibatkan puluhan peserta yang akan menjalani pelatihan selama satu minggu di kawasan Gunung Gede Pangrango, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 

 

Program ini dirancang untuk menanamkan nilai-nilai luhur, seperti disiplin, cinta lingkungan, dan semangat kebangsaan.  

 

Baca juga: Gubernur Jatim Khofifah Apresiasi Inovasi Hilirisasi Petani Mangrove di Daerahnya

 

“Pengalaman di alam terbuka ini diharapkan menjadi perjalanan luar biasa yang membekali para peserta dengan nilai-nilai kehidupan yang bermanfaat dalam keseharian,” kata Bey.  

 

Selain itu, Bey meminta para peserta untuk menjadi agent of change atau agen perubahan yang mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, khususnya di Jawa Barat dan Indonesia secara umum.  

 

Kolaborasi untuk Generasi Muda Berkualitas

 

Bey juga mengapresiasi kerja sama antara Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Jawa Barat dengan Wanadri. 

 

Kolaborasi ini bertujuan melahirkan pemuda-pemudi yang tidak hanya tangguh secara fisik tetapi juga memiliki jiwa kepemimpinan dan kecintaan terhadap Tanah Air.  

 

“Pengantar Bela Negara dan Sekolah Gunung Hutan adalah langkah konkret untuk membentuk generasi muda yang memiliki karakter kepemimpinan kuat dan semangat bela negara,” tambah Bey.  

 

Membangun Pemimpin Masa Depan

  

Bey berharap kegiatan ini menjadi awal perjalanan para peserta untuk menjadi individu yang tangguh dan berdaya saing tinggi. 

 

Baca juga: Pemkot Surabaya dan NGO Bersinergi Jaga Kelestarian Mangrove

 

“Saya yakin pengalaman ini akan mempersiapkan peserta menjadi pemimpin masa depan yang mampu membawa perubahan positif untuk Jawa Barat dan Indonesia,” ujarnya.  

 

Dengan semangat bela negara yang dipupuk melalui kegiatan alam, Sekolah Gunung Hutan Wanadri 2024 menjadi salah satu upaya membentuk generasi muda yang peduli terhadap bangsa, lingkungan, dan kemanusiaan. 

 

Program ini diharapkan tidak hanya mencetak pemimpin tangguh, tetapi juga individu yang cinta dan bangga pada Tanah Air. (SG-2)