SOKOGURU - Maraknya pinjaman online berbunga tinggi membuat masyarakat semakin khawatir.
Tak jarang, beberapa layanan bahkan belum mengantongi izin resmi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Namun, di tahun 2025 ini hadir solusi baru yang lebih aman, yaitu pinjaman online melalui aplikasi dompet digital DANA dengan fitur DANA Cicil.
Pinjaman online kerap menjadi pilihan darurat, tetapi tingginya bunga membuat banyak orang terjerat.
Baca Juga:
Untuk menjawab keresahan ini, DANA menghadirkan layanan cicilan yang memberikan akses pinjaman tanpa membebani pengguna dengan bunga mencekik.
Melalui DANA Cicil, pengguna bisa mencairkan saldo pinjaman dengan proses cepat, bahkan kurang dari 10 menit.
Dana pinjaman bisa dicairkan hingga Rp2 juta rupiah langsung ke dalam saldo aplikasi, sehingga mudah digunakan untuk kebutuhan mendesak.
Agar bisa menikmati fitur ini, pengguna wajib memiliki akun aktif dan meng-upgrade aplikasi menjadi DANA Premium. Dengan status premium, fitur DANA Cicil otomatis tersedia di aplikasi.
Berdasarkan informasi resmi dari DANA, ada beberapa dokumen dan perangkat yang perlu disiapkan untuk mengakses layanan ini, yakni:
- KTP asli
- HP dengan kamera depan
- Pulsa untuk menerima kode OTP
- Nomor HP aktif
Proses verifikasi akun agar menjadi DANA Premium cukup sederhana. Pengguna hanya perlu:
- Membuka aplikasi DANA
- Klik menu Verifikasi Akun Anda
- Pilih Lanjut kemudian Ya, saya siap
- Upload KTP sesuai petunjuk
- Lakukan selfie dengan KTP
- Klik Mulai untuk melanjutkan
- Sesuaikan wajah dengan frame foto
- Klik Kirim dan tunggu verifikasi dari tim DANA
Setelah mengunggah dokumen dan foto, pengguna hanya perlu menunggu tim DANA Premium menyelesaikan proses verifikasi.
Jika data valid, akun akan langsung di-upgrade dan fitur pinjaman dapat digunakan.
Agar fitur DANA Cicil dapat muncul dan berfungsi optimal, ada beberapa tips yang bisa dilakukan pengguna, seperti memastikan keamanan aplikasi dengan memasang PIN, mengaktifkan fingerprint, serta menyalakan verifikasi dua langkah.
Nomor ponsel yang digunakan untuk registrasi di aplikasi harus selalu aktif.
Hal ini penting karena proses verifikasi dan notifikasi penting akan dikirimkan melalui SMS, telepon, atau WhatsApp ke nomor yang terdaftar.
DANA juga menyarankan pengguna untuk mengaktifkan fitur SmartPay dan Bayar Cepat.
Kedua fitur ini mendukung akses ke layanan pinjaman, sehingga menu DANA Cicil akan lebih cepat muncul di aplikasi.
Jika semua langkah sudah dilakukan namun fitur pinjaman belum aktif, pengguna bisa langsung menghubungi pusat bantuan di aplikasi DANA.
Tim CS akan membantu memeriksa kelengkapan akun dan memastikan layanan pinjaman dapat segera digunakan.
Hadirnya DANA Cicil memberi alternatif baru bagi masyarakat untuk mendapatkan pinjaman online yang lebih aman dan transparan.
Dengan bunga rendah, proses cepat, dan persyaratan mudah, layanan ini bisa mengurangi ketergantungan masyarakat pada pinjaman ilegal.
Pinjaman melalui DANA Cicil di tahun 2025 menjadi pilihan praktis dan terpercaya.
Dengan syarat sederhana, proses cepat, serta tips keamanan yang jelas, layanan ini bisa menjadi solusi finansial modern. Apakah Anda sudah mencoba fitur DANA Cicil? (*)