BERITA
Kunjungan Karaton Sumedang Larang ke Sumedang UMKM Expo & Gelar Budaya 2022
Paduka Yang Mulia Sri Radya Karaton Sumedang Larang beserta istri, Prameswari Agung Karaton Sumedang Larang, dan rombongan mengunjungi Sumedang UMKM Expo & Gelar Budaya 2022.
OlehRauf Muhammad
05 Agustus 2022 03:39
featured image
Sambutan Paduka Yang Mulia Sri Radya Karaton Sumedang Larang

sokoguru.id—Kamis (7/5) siang, Paduka Yang Mulia Sri Radya Karaton Sumedang Larang, R. H. I. Lukman Soemadisuria beserta istri, Prameswari Agung Karaton Sumedang Larang, mengunjungi Sumedang UMKM Expo & Gelar Budaya 2022. Pelaku seni dan UMKM menyambut ramah kunjungan dari Karaton Sumedang Larang tersebut.

Senyum tak berhenti mengembang di wajah Paduka Yang Mulia Sri Radya Karaton Sumedang Larang. Kedatangan Paduka Yang Mulia Sri Radya Karaton Sumedang Larang beserta istri dan rombongan, membawa hawa bahagia di area Pacuan Kuda.

“Saya bersyukur sekali, tempat ini di mana area pacuan ini merupakan wakaf dari kakek saya, Pangeran Mekah, Pangeran Aria Soeria Atmadja. Dengan adanya kegiatan UMKM Expo & Gelar Budaya ini pun menjadi bagian dari optimalisasi lahan wakaf dari Pangeran Mekah,” ungkap Paduka Yang Mulia Sri Radya Karaton Sumedang Larang.

Kegiatan yang berlangsung selama dua pekan, 29 Juli hingga 14 Agustus ini melibatkan banyak pihak yang tergabung. Di panggung utama, sebagai panitia, terdapat Paguyuban Seniman Budayawan Sumedang (PSBS). Panggung utama ini pun menampilkan banyak kelompok seniman dari berbagai kecamatan di Sumedang.