SOKOGURU - Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) melanjutkan penyaluran berbagai bantuan sosial (bansos) secara bertahap.
Sekarang ini, masyarakat sudah bisa melakukan cek bansos Kemensos bulan Oktober 2025, untuk memastikan status pencairan dana bantuannya.
Dua bansos utama yang cair adalah Program Keluarga Harapan (PKH), dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), yang termasuk pencairan periode Oktober-Desember 2025.
Pengecekan ini penting untuk memantau dana yang sudah masuk ke rekening, serta memastikan jika penyaluran bansos berjalan transparan dan tepat sasaran.
Untuk menjaga transparansi dan mempermudah akses informasi bagi publik, Kemensos telah menyediakan portal resmi.
Anda dapat melakukan pengecekan status bansos melalui dua cara utama, yakni di situs resmi dan aplikasi khusus yang disediakan Kemensos.
Cara Cek Bansos PKH dan BPNT Oktober 2025
Pengecekan status pencairan bansos BPNT dan PKH sangatlah mudah. Anda hanya perlu menyiapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk mengisi data.
Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mengetahui apakah bantuan sudah masuk ke rekening Anda:
1. Buka laman resmi Cek Bansos Kemensos di alamat: https://cekbansos.kemensos.go.id/.
2. Isi data wilayah tempat tinggal Anda, mulai dari Provinsi, Kab/Kota, Kecamatan, hingga Desa/Kelurahan.
3. Masukkan Nama Penerima Manfaat yang tertera pada KTP.
4. Masukkan empat huruf kode yang muncul pada kotak yang tersedia.
5. Klik tombol "Cari Data".
Setelah Anda menekan tombol "Cari Data", sistem akan menampilkan informasi penerima sesuai dengan nama dan lokasi yang diinput.
Jika nama Anda terdaftar, akan muncul detail jenis bantuan yang diterima. Sebaliknya, jika Anda tidak terdaftar, akan muncul notifikasi "Tidak Terdaftar Peserta/PM".
Cara Cek Bansos Kemensos Melalui Aplikasi
Selain situs, Kemensos juga memfasilitasi masyarakat melalui aplikasi Cek Bansos. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mendaftar sekaligus mengecek status pencairan dana bantuan.
1. Unduh dan install aplikasi Cek Bansos di Play Store.
2. Buka aplikasi, lalu pilih "Buat Akun" jika Anda pengguna baru.
3. Lengkapi semua data diri yang diminta, termasuk Nama Lengkap, Nomor NIK, Alamat, Email, dan Password.
4. Lakukan unggah swafoto (selfie) dan foto KTP.
5. Klik tombol "Buat Akun Baru". Akun akan otomatis dibuat jika semua data sudah benar.
6. Lakukan verifikasi email jika diminta.
7. Setelah berhasil login, buka menu "Profil".
Di dalam menu Profil, akan ditampilkan keterangan jenis bantuan yang diterima serta informasi status penerima bansos untuk anggota keluarga lain yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), lengkap dengan detail nama, umur, jenis kelamin, dan kolom sanggahan.
Jadwal Pencairan dan Nominal Bansos Kemensos 2025
Pencairan bansos Kemensos tidak memiliki tanggal pasti, sehingga penerima diimbau untuk mengecek status secara berkala, yang biasanya dilakukan pada pekan pertama, kedua, hingga keempat setiap periode.
Jadwal Pencairan Bansos Tahun 2025
Bansos Kemensos disalurkan dalam empat tahapan selama satu tahun:
Tahap 1 Januari, Februari, Maret
Tahap 2 April, Mei, Juni
Tahap 3 Juli, Agustus, September
Tahap 4 Oktober, November, Desember
Perlu diketahui, bansos yang dicairkan pada Oktober 2025 termasuk dalam Tahap 4 atau tahap terakhir di tahun anggaran tersebut.
Rincian Nominal Bansos PKH dan BPNT
Besaran bantuan yang diterima berbeda-beda. Untuk PKH, nominalnya disesuaikan dengan kategori penerima, sementara BPNT memiliki nilai yang sama untuk semua penerima.
Ibu Hamil: Rp 750.000
Anak Usia Dini: Rp 750.000
Siswa SD: Rp 225.000
Siswa SMP: Rp 375.000
Siswa SMA: Rp 500.000
Disabilitas Berat: Rp 600.000
Lanjut Usia 60+: Rp 600.000
Korban Pelanggaran HAM Berat: Rp 2.700.000
Nominal Bansos BPNT
Untuk BPNT, penerima akan mendapatkan bantuan uang tunai sebesar Rp 200.000 per bulan.
Karena penyaluran dilakukan setiap tiga bulan sekali, dalam satu kali pencairan, penerima BPNT akan menerima total Rp 600.000/tahap.
Dana ini ditransfer langsung ke rekening KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) dan dapat dicairkan melalui bank-bank yang tergabung dalam Himbara (Himpunan Bank Milik Negara).
Dengan mengetahui panduan ini, Anda bisa lebih mudah dan cepat dalam melakukan cek bansos Kemensos Oktober 2025. (*)